MIN 5 Asahan Sosialisasikan Larangan Perpisahan Kelas VI: Wujudkan Pendidikan yang Adil dan Tanpa Beban
adrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Asahan menggelar sosialisai terkait surat edaran larangan pelaksanaan kegiatan perpisahan atau wisuda bagi...
Loading...
Hessa
Perlompongan (Humas) Memasuki hari ketiga pelaksanaan Ujian Madrasah (UM) di
Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Asahan pada Rabu, 7 Mei 2025, semangat dan ketertiban
tetap terjaga. Pengawas Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Asahan , Ibu Sri
Dewi Susanti, S.Pd.I hadir untuk melakukan pemantauan secara langsung,
menunjukkan komitmen dan perhatian terhadap kualitas penyelenggaraan ujian di
tingkat MI.
Kunjungan
ini disambut langsung oleh Plt. MIN 5 Asahan, Bapak Tohiruddin Hasibuan, S.Pd.,M.M.,
beserta jajaran dewan guru. Dalam kesempatan tersebut Pengawas Madrasah Sri Dewi Susanti, S.Pd.I menyampaikan bahwa
kunjungan ini penting untuk memastikan proses penilaian berjalan sesuai dengan
standar yang telah ditetapkan. Selain itu, pengawas juga ingin melihat secara
langsung kesiapan siswa dalam menghadapi ujian .
Beliau
juga meninjau langsung ke ruang kelas yang digunakan untuk pelaksanaan UM.
Beliau tampak berinteraksi dengan para siswa, memberikan semangat, serta
memastikan ujian berjalan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
"Saya
mengapresiasi kesiapan MIN 5 Asahan dalam
menyelenggarakan Ujian Madrasah ini. Pelaksanaan terlihat tertib dan kondusif,
dan saya melihat anak-anak mengerjakan soal dengan tenang," ujar Sri Dewi
Susanti saat memberikan keterangan. Beliau juga menekankan pentingnya UM
sebagai salah satu bentuk evaluasi komprehensif terhadap capaian belajar siswa
selama menempuh pendidikan di tingkat MI.
Plt. MIN
5 Asahan Tohiruddin Hasibuan , menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan
dan perhatian yang diberikan oleh Pengawas Madrasah. "Kunjungan ini tentu
memberikan motivasi tersendiri bagi kami, para guru, dan juga para siswa yang
sedang berjuang dalam Ujian Madrasah ini. Kami berharap hasil UM ini nantinya
dapat menjadi cerminan dari kualitas pendidikan di MIN 5 Asahan,"
tuturnya.
Kunjungan Pengawas Madrasah pada hari ketiga ini semakin menegaskan komitmen Kementerian Agama dalam mengawal kualitas pendidikan di madrasah, khususnya dalam pelaksanaan Ujian Madrasah sebagai salah satu bentuk evaluasi mutu pendidikan. Diharapkan, hasil UM tahun ini akan menjadi cerminan yang baik dari kualitas pembelajaran di MIN 5 Asahan dan memberikan bekal yang bermanfaat bagi para siswa dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.(nm)
adrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Asahan menggelar sosialisai terkait surat edaran larangan pelaksanaan kegiatan perpisahan atau wisuda bagi...
Suasana khidmat menyelimuti Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Asahan pagi ini saat seluruh keluarga besar madrasah berkumpul di lapangan ut...
Memasuki hari ketiga pelaksanaan Ujian Madrasah (UM) di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 5 Asahan pada Rabu, 7 Mei 2025, semangat dan keter...